Mahasiswa Kukerta 38 UIN SMH Banten, Lakukan Sosialisasi Soal PGPR Di Desa Sangkanwangi

0
79 views

Serang, lpmsigma.com – Sosialisasi mengenai Plant Growth Promoting Rhizobactheria (PGPR) dengan Masyarakat Desa Sangkanwangi, yang merupakan salah satu Program Kerja Kelompok Kukerta kelompok 38 mahasiswa UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten tahun 2023. Dilaksanakan di Aula Kantor Kepala Desa Sangkanwangi, yang dihadiri sekitar 15 penduduk Desa, Minggu (20/08).

Odeta, salah satu anggota Kelompok Kukerta 38 menjelaskan, pupuk PGPR ini berperan untuk memacu pertumbuhan tanaman dan fisiologi akar serta mampu mengurangi penyakit, kerusakan oleh serangga, juga sebagai tambahan bagi kompos serta mempercepat proses pengomposan.

“Bakteri PGPR dapat menghasilkan hormon pertumbuhan tumbuhan seperti auksin, sitokinin, dan giberelin. Hormon-hormon ini membantu dalam pembentukan dan pertumbuhan akar yang lebih baik,” jelasnya.

Odeta juga menambahkan, diadakannya sosialisasi tentang PGPR ini, menjadi solusi alternatif yang menarik bagi warga Desa Sangkanwangi.

“Karena dengan menggunakan pupuk PGPR ini, bisa menjadi solusi alternatif yang menarik bagi warga Desa Sangkanwangi,” tambahnya.

Jaro, selaku Kepala Desa Sangkawangni, menuturkan tentang kekurangan pupuk yang masih jadi permasalahan di Desa Sangkawangni.

“Terus terang masyarakat sangat membutuhkan terkait itu, karena untuk desa kami kalo untuk masalah pupuk itu kami kekurangan pupuk. Dalam hal ini bagus ada program masalah pupuk organik seperti PGPR karena sangat di perlukan,” ucap Jaro.

Reporter: Nazna
Editor: Een