Berdasarkan survei Jakpat tahun 2025, mayoritas masyarakat merencanakan pengeluaran terbesar selama Ramadan untuk kebutuhan ibadah dan kebersamaan. Sebanyak 82% responden mengalokasikan dana untuk zakat, infak, dan sedekah, diikuti oleh kebutuhan makanan untuk Ramadan dan Idulfitri sebanyak (75%), serta acara buka puasa bersama sebanyak (66%).
Belanja untuk persiapan Idulfitri juga menjadi fokus, dengan 62% responden mengutamakan belanja pakaian atau perlengkapan lainnya. Selain itu, pengeluaran untuk kebutuhan lain, seperti pulang kampung sebanyak (37%), hampers sebanyak (31%), liburan keluarga sebanyak (31%), dan uang tunai sebagai ampau lebaran sebanyak (29%) turut melengkapi daftar prioritas.
Untuk mendukung kebutuhan ini, 69% responden mengandalkan gaji sebagai sumber utama pendanaan, disusul oleh tunjangan hari raya (THR) sebesar 52%, tabungan (49%), dan hanya 7% yang menggunakan pinjaman.