Perdana! Slayer Jadi Simbol Identitas Baru Peserta PBAK

0
45 views

Serang, lpmsigma.com – Selama kegiatan Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) 2024 UIN SMH Banten, slayer ditetapkan sebagai perlengkapan untuk mahasiswa baru Peserta PBAK. Slayer ini menjadi simbol identitas bagi mahasiswa baru, yang bertujuan untuk mengenali identitas sesuai fakultas, Selasa, (27/08).

Siti Nuraeni, selaku Panitia PBAK, memberikan penjelasan mengenai tujuan penggunaan slayer.

“Memang ditahun sebelumnya tidak menggunakan slayer, sedangkan ditahun ini slayer digunakan agar bisa membedakan fakultas mana mereka berasal, disini kita ada 6 warna sesuai fakultas,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan, adanya dampak dari penggunaan slayer oleh peserta PBAK.

“Saya rasa adanya penggunaan slayer ini bisa memberikan dampak kepada mahasiswa baru, terutama dalam kegiatan penghantar fakultas dikarenakan peserta PBAK sudah bisa mengenali perbedaan fakultas melihat dari ciri warna slayernya,” jelasnya.

Luthfi, selaku Peserta PBAK, memberikan tanggapan mengenai makna penggunaan slayer selama kegiatan PBAK berlangsung.

“Menurut yang saya ketahui, kita memakai slayer itu bertujuan untuk menunjukkan dan mengenali perbedaan fakultas. Dengan hal ini saya juga bisa mengenali fakultas peserta lain berdasarkan warna slayer nya,” ucap Luthfi.

Reporter: Mg_Shabilla
Editor: Nazna