Suka Belanja Thrifting? Ini Trik Sebelum Membeli Pakaian Bekas di Thrift Shop

0
352 views

Tahukah kamu apa itu Thrifting? Belanja Pakaian bekas atau biasa disebut thrifting, tentu sudah tidak asing di kalangan anak muda zaman sekarang, khususnya mahasiswa. Kebanyakan anak muda membeli pakaian di thrift shop karena terkadang kualitas barang yang dijual itu branded dan berkualitas dan dijual dengan harga yang sangat amat terjangkau, dan worthy.

Meski begitu, sebelum membeli barang bekas, sifat ketelitian sangat diperlukan agar barang yang kita dapat tidak mengecewakan, apalagi barang tersebut akan kita gunakan untuk aktivitas sehari-hari.

Berikut sejumlah trik yang perlu diperhatikan sebelum membeli pakaian bekas di thriftshop:

1. Teliti Saat Membeli

Barang-barang yang kita dapat dari thrifting ini biasanya terdapat cacat di bagian yang tidak terlihat. Maka dari itu, kita harus ekstra teliti serta penuh dengan kesabaran dalam memilih pakaian yang akan dibeli.

2. Pintar Menawar

Jangan pernah ragu buat menawar harga, sekalipun harga yang diberikan sudah murah. Terkadang penjual menawarkan harga barang dengan nominal yang lumayan tinggi, dengan alasan barang tersebut branded, dan berkualitas. dan perlu diingat, sekalipun barang tersebut branded pada hakikatnya tetaplah barang bekas.

3. Bersikaplah Sok Asik dengan Pedagang

Nah ini bisa dibilang trik yang paling ampuh buat kalian para pecinta Thrifting. Sebisa mungkin kalian coba untuk sok asik dengan para penjual, karena jika sudah ada kedekatan maka penjual akan memberikan kesan yang baik kepada kita. Penjual akan memberikan harga yang pas, dia akan memberi tahu ketika ada stok baru, dan akan jujur dengan kondisi barang.

Penulis: Fahrian