BerandaHealth and LifestyleIni Alasan Pentingnya Reapply Sunscreen Tiap Dua Jam Sekali

Ini Alasan Pentingnya Reapply Sunscreen Tiap Dua Jam Sekali

Sunscreen merupakan salah satu basic skincare yang harus rutin digunakan, namun tidak sedikit juga dari kita justru menyepelekan dalam penggunaan sunscreen.

Sunscreen tidak hanya digunakan di luar ruangan, tetapi di dalam ruangan pun wajib digunakan karena sunscreen sangat lah penting untuk melindungi kulit kita dari paparan sinar UVB matahari. Maka dari itu mari simak penjelasan mengapa reapply sunscreen itu sangat penting.

Indonesia merupakan negara beriklim tropis dengan UV indeks mencapai 6-15 dimana angka tersebut memiliki bahaya resiko tinggi terhadap kesehatan kulit, karenanya kita perlu melindungi kulit kita agar terhindar dari bahaya tersebut. Itulah mengapa menggunakan sunscreen sangatlah penting. Namun, masih banyak dari kita yang mengira bahwa sunscreen cukup diaplikasikan sekali dan saat diluar ruangan saja. Padahal sunscreen akan semakin tipis ketika kita mengusap wajah, berkeringat, juga saat pengaplikasian make up.

Menurut America Academy of Dermatology, sunscreen dengan SPF 30 menghalangi 97% sinar UVB matahari. SPF dengan angka lebih tinggi memblokir sedikit lebih banyak sinar UVB matahari, tetapi tidak ada sunscreen yang dapat memblokir 100% sinar UVB. Maka dari itu pengunaan sunscreen pada setiap kulit yang terkena paparan sinar matahari langsung itu sangat penting, tetapi tak hanya itu ingatlah untuk mengaplikasikan kembali setiap dua jam saat berada di luar ruangan atau setelah berenang atau berkeringat.

Nah, bagaimana SiGMAnia? setelah membaca sedikit penjelasan diatas masih mau malas dalam reapply sunscreen?

 

Penulis: Rubbi
Editor: Ima

- Advertisment -

BACA JUGA