BerandaEdukasiMembangun Karir di Kancah Internasional melalui Program Studi Tadris Bahasa Inggris

Membangun Karir di Kancah Internasional melalui Program Studi Tadris Bahasa Inggris

Program Studi Tadris Bahasa Inggris berada di naungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, salah satu fakultas tertua di Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Program Studi Tadris Bahasa Inggris ini meraih predikat akreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) pada Rabu, 6 Januari 2021.

Program Studi Tadris Bahasa Inggris UIN SMH Banten memiliki visi dan misi, diantaranya;

Visi

Menjadi jurusan yang unggul dan terkemuka di tingkat internasional pada tahun 2030 dalam penyelenggaraan pendidikan Bahasa Inggris dengan mengintegrasikan aspek keilmuan dan menghasilkan pendidik yang professional, islami, berdaya saing, dan berjiwa entrepreneur.

Misi

• Menyelenggarakan pendidikan Bahasa Inggris yang professional dan berwawasan global.

• Menyelenggarakan pendidikan yang mengintegrasikan kompentensi pedagogi dan entrepreneurship berlandaskan nilai-nilai keislaman.

• Melaksanakan penelitian, pengkajian, dan pengembangan Ilmu dalam bidang Bahasa Inggris.

• Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang pendidikan, kebahasaan, dan entrepreneurship.

• Melakukan kerjasama di tingkat nasional, regional dan internasional dalam pengembangan pendidikan Bahasa Inggris.

Sesuai dengan Visi dan Misi tersebut Program Studi Tadris Bahasa Inggris memiliki tujuan visioner untuk menghasilkan lulusan yang siap bersaing dalam periode Indonesia Emas yaitu momen Indonesia mengalami fase bonus demografi, yang akan diperkirakan terjadi dari tahun 2030 hingga 2040 mendatang.

Mengenal Program Studi Tadris Bahasa Inggris

Program Studi Tadris Bahasa Inggris adalah bidang studi yang memadukan dua bidang yaitu pendidikan dan bahasa. Dalam hal ini Program Studi Tadris Bahasa Inggris ini berfokus dalam menyiapkan pengajar yang kompeten di dunia pendidikan, khususnya pada Bahasa Inggris. Melalui berbagai pembelajaran tentang cara pengajaran, tata bahasa, hingga psikologi pendidikan.

Namun tak hanya itu, program studi ini juga mempelajari banyak hal dari mendengarkan, berbicara, membaca, menulis juga penggunaan Bahasa Inggris dalam berbagai situasi seperti berkomunikasi di dunia bisnis, presentasi, penulisan artikel, hingga bahkan pertunjukkan drama atau karya seni lainnya. Sehingga dari kemampuan tersebut akan menghasilkan skill yang dibutuhkan di berbagai aspek karir yang diinginkan kedepannya secara global.

Alasan Harus Memilih Program Studi ini

Salah satu yang bisa menjadi alasan memilih Program Studi Tadris Bahasa Inggris adalah jenjang karir yang luas. Lulusan dari Program Studi Tadris Bahasa Inggris ini tidak hanya bisa menjadi seorang guru Bahasa Inggris secara formal maupun dengan membuka lembaga kursus pribadi. Akan tetapi, ada peluang untuk berkarir di berbagai bidang perusahaan multinasional. Selain itu, pengetahuan serta keahlian yang bisa kita dapatkan tidak hanya kemampuan berbahasa inggris saja, tetapi ada banyak hal yang bisa kita dapatkan melalui program studi ini, diantaranya:

Kemampuan Komunikasi Lisan

Kemampuan komunikasi secara lisan akan dipelajari melalui berbagai mata kuliah Speaking. Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris disiapkan agar dapat melakukan public speaking yang baik secara formal di lingkungan bisnis, percakapan sehari-hari, hingga menjadi pemandu wisata turis internasional.

Kemampuan Memahami Bacaan

Ada berbagai jenis teks yang akan dipelajari dalam Program Studi Tadris Bahasa Inggris dari teks sastra yang singkat hingga berbagai jenis karya tulis ilmiah. Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris akan memahami Teknik Scanning dan Skimming untuk mengoptimalkan proses pemahaman teks bacaan secara efektif.

Kemampuan Berpikir Kritis

Diluar dari berbagai mata kuliah penjurusan Tadris Bahasa Inggris, di UIN SMH Banten juga menghadirkan mata kuliah umum, salah satunya Filsafat. Di mata kuliah inilah mahasiswa dapat mengoptimalkan kemampuan berpikir kritis terhadap teori-teori yang berkembang dari perspektif filsuf dengan melakukan diskusi di dalam kelas.

Kemampuan Komunikasi Tertulis

Selanjutnya yaitu kemampuan komunikasi tertulis. Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris dituntut untuk dapat menguasai kemampuan dalam menulis baik secara formal berupa karya tulis ilmiah dari artikel hingga karya sastra seperti puisi.

Kemampuan Melakukan Analisis

Sebagai seorang pendidik, Mahasiswa Tadris Bahasa Inggris selayaknya mampu menganalisis berbagai hal khususnya yang berkaitan dengan pendidikan. Dalam hal ini pula mahasiswa Tadris Bahasa Inggris mampu memaksimalkan potensi analisis dengan berbagai metode penelitian.

Keterampilan Interpersonal

Keterampilan interpersonal merupakan soft skill yang seharusnya dimiliki oleh semua orang. Keterampilan tersebut membantu dalam berinteraksi dengan berbagai karakteristik manusia. interpersonal skill biasanya berkaitan erat dengan keahlian yang lain, seperti kemampuan mendengarkan dan hingga berkomunikasi.

Jenjang Karir

Jenjang karir dari lulusan Tadris Bahasa Inggris selain menjadi guru Bahasa Inggris di sekolah, lulusan Tadris Bahasa Inggris bisa membuka usaha kursus untuk berbagai jenjang usia, membuka jasa penerjemahan atau penyuntingan artikel. Berbagai jenjang karir juga bisa di eksplor seperti di media, kreatif, pariwisata, dan lainnya.

Berikut ini beberapa pilihan karir dari lulusan Tadris Bahasa Inggris, yaitu :

Interpreter atau Translator

– Konsultan Pendidikan

Tour Guide

– Jurnalis (Reporter)

– Penulis (Content Writer)

– Diplomat

Secara keseluruhan Program Studi Tadris Bahasa Inggris inilah jawaban untuk memaksimalkan generasi di Era Indonesia Emas 2030. Melahirkan generasi berwawasan global dengan karakter sebagai pendidik yang profesional, berlandaskan nilai-nilai keislaman, mampu berdaya saing, dan berjiwa entrepreneur hingga dapat membangun karir di kancah internasional.

Reporter: Mg_Naila

Editor: Nazna

- Advertisment -

BACA JUGA