BerandaNEWSMenteri Investasi dan Kepala BPKM Hadiri Sidang Senat Terbuka UIN SMH Banten

Menteri Investasi dan Kepala BPKM Hadiri Sidang Senat Terbuka UIN SMH Banten

Serang, lpmsigma.com – Dalam Rangka Dies Natalis Banten ke-60 Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten menggelar sidang senat terbuka yang dihadiri oleh Menteri Investasi dan Ketua Badan Kordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia.

Dalam kesempatan berbicara di hadapan para hadirin, Bahlil memaparkan maksud dari tema yang diusung dari Dies Natalis ke-60 UIN SMH Banten yaitu “Bersinergi Membangun Perguruan Tinggi Menuju Indonesia Emas 2045.”

Bahlil mengatakan di tahun 2045 ke depan kita tidak selalu berbicara mengenai Tafsir al-Quran, Hafidz al-Quran atau ilmu agama lain. Akan tetapi semuanya harus disertai keilmuan yang menunjang aspek duniawi, salah satunya bagaimana Umat Islam berperan penting dalam ekonomi di Indonesia.

“Sekarang kita berbicara tentang bagaimana umat Islam menguasai ekonomi bangsa,” ungkapnya pada Rabu (13/10).

Ia berpesan kepada mahasiswa jika ingin menjadi seorang yang dihargai dan bermanfaat bagi masyarakat maka jadilah pengusaha sehingga dapat membuka lapangan pekerjaan juga dapat mensejahterakan ekonomi Negara.

“Kalian ambil sikap untuk menjadi pengusaha, ketika Investasi masuk dapat membuka lapangan pekerjaan,” ujarnya.

Dalam Orasi Ilmiahnya, Bahlil juga berbicara mengenai bagaimana menjadi pengusaha tanpa memiliki modal besar atau kesempatan istimewa yang didapat dari orang tua yang juga merupakan seorang pejabat. sehingga dapat menguasai perekonomian Indonesia.

Reporter: Een
Editor: Alfina

- Advertisment -

BACA JUGA