BerandaNEWSPegiat Pers Mahasiswa di Kota Serang Deklarasikan Wadah Advokasi dan Kajian

Pegiat Pers Mahasiswa di Kota Serang Deklarasikan Wadah Advokasi dan Kajian

Serang, lpmsigma.com – Sebanyak enam Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) yang ada di Kota Serang mendeklarasikan pendirian Aliansi Pers Mahasiswa Kota Serang. Aliansi ini dibentuk untuk menjadi wadah kajian dan advokasi pegiat pers mahasiswa yang ada di Banten, Sabtu, (11/12/2021).

Deklarasi yang berlangsung secara khidmat ini dihadiri oleh 50 orang perwakilan dari LPM SiGMA, LPM Bidik utama, LPK Orange, LPM Extama, LPM Lugas UPG dan Korps Pers mahasiswa UPI.

Pemimpin umum LPM SiGMA, Ahmad Khudori menuturkan, sangat penting untuk pegiat pers mahasiswa yang ada di Banten, khususnya di Kota Serang, membangun satu wadah kajian dan advokasi agar bisa menjalin sinergi dalam menyuarakan aspirasi.

“Setelah beberapa LPM mengalami intimidasi, penting bagi kita untuk menyatukan diri, bersinergi membangun Aliansi Pers mahasiswa Kota Serang,” tuturnya.

Senada dengan, Khudori, Pemimpin umum LPM Bidik Utama Untirta, Gumilang mengatakan pentingnya aliansi ini untuk melindungi pers mahasiswa dari intervensi dan intimidasi. Terlebih pers mahasiswa menurutnya belum mempunyai perlindungan hukum ketika terjerat delik.

“Aliansi ini untuk advokasi dan kajian saja, karena pers mahasiswa sendiri belum memiliki payung hukum,” katanya.

Sementara itu, Hendriko pegiat LPM Extama Bina Bangsa, menyampaikan kondisi pers mahasiswa di Kampusnya saat ini sangat memprihatinkan. Banyaknya intervensi yang dialami oleh lembaga persnya membuat Hendriko dan kawan-kawannya tak leluasa saat menyampaikan aspirasi.

Hendriko berharap dengan adanya aliansi ini, pers mahasiswa yang ada Kota Serang bisa bersinergi dan saling melindungi satu sama lain.

“Banyaknya intervensi yang dilakukan pihak-pihak tertentu membuat kami seperti dibatasi dan tidak leluasa dalam berkarya,” ungkapnya.

Reporter: Fajri
Editor: Dani

- Advertisment -

BACA JUGA