Selamat datang masa
Kau kembali dengan ribuan kenangan yang tak terduga
Membuka lika-liku sorakan yang tiada upaya
Membuat hati ini selalu teringat akan gejolak-gejolak penuh dalam jiwa
Selamat datang masa
Kuterpekur pada visi dan misi berbalut lantunan burung-burung yang merdu
Ku tatap ada ribuan mimpi
Di sini lembaran hidup baruku
Selamat datang masa
Kutengok serpihan hati yang penuh dengan goresan api
Sekali terdengar gurauan pemimpin masa depan
Ku ulurkan tangan meraihnya
Kita terpaut penuh harap
Masa jaya kan datang jua
Selamat datang masa
Terimalah salam dan doaku
Diantara seluk beluk kekuasaanmu
Penulis: Faisal